Ternyata kegiatan Nigerian Scammers di Indonesia mulai dicopy oleh orang orang Indonesia yang malas kerja. Mereka membuat akun dengan photo bule untuk menipu . Ada juga yang pasang photo cowok ganteng dan POLTENG ( Polisi Ganteng). Sungguh sangat menyedihkan, teganya mereka menipu saudaranya sendiri. Baik yang ada di Indonesia atau para BMI di luar negeri.
Caranya sama, membuat akun palsu sebanyak banyaknya dengan photo ganteng/bule/polteng hasil curian dari internet. Lalu mengajak wanita di FB untuk berkenalan dan diajak pacaran. Kalau yang memakai photo bule ciri ciri nama yang mereka pakai sedikit aneh, ada yang pakai ID , Piglet, Bryony, Patel, Guillem. Kelasnya juga bukan kelas jutaan kayak scammer asal Nigeria. Mereka ini masih kelas ratusan ribu, ibaratnya masih tingkat pemula. Mungkin penipu berkedok cinta made in Indonesia ini pernah menjadi kaki tangannya orang Nigeria untuk dipinjam akunnya. Dari situ mereka belajar , koq asyik ya dapat duit cuma pasang photo ?
Penipuan terhadap bangsa sendiri sudah terjadi sejak lama, baik lewat iming2 hadiah, website palsu, mama minta pulsa, jual beli rumah, jual beli online, rayuan gombal dan sekarang ditambah lagi pasang photo bule biar cewek termehek mehek.
Berhati hatilah wahai wanita di mana saja, jangan gampang percaya kenalan di dunia maya. Apalagi cuma modal photo doang. Berteman boleh saja tapi kalau ujung ujungnya mulai ngomong duit, please forget it! Ketemu aja belum koq mau minta dan minjam uang.
Jaman sekarang manusia menghalalkan segala cara, engga peduli lagi halal dan haram. Maka kitalah yang harus berhati hati. Mudah mudahan para penipu dunia maya hidupnya dikejar dosa! Semoga Allah SWT selalu melindungi kita, keluarga dan teman teman dari kejahatan dunia maya dan nyata. Amin
ya kita memang tidak bisa menghalangi orang lain beraksi jadi penipu tp kita punya pilihan untuk tidak tertipu