kan ku-delete malam minggu

no malming

Malam minggu t’lah datang

Ku masih berkutat dengan pekerjaan kejar setoran

Inginnya bersantai layaknya remaja lajang

Atau bersenang-senang dengan seseorang yang mengajakku kencan

Cinta, mengapa kau biarkanku merana

Hanya mampu termangu di depan kaca

Tak ada teman untuk kuajak bicara

Tak ada kekasih yang datang menyapa

Jika ku mampu

Kan kuhapus malam minggu

Kan kuhapus hingar bingar yang menderu

Kan kuhapus pasangan-pasangan yang sedang bercumbu

Karna aku tak bisa

Bahagia layaknya mereka

Baca juga :  Karena Engkau Milikku

Bersanding dengan orang yang dicinta

Tergelak tawa bercanda berdua

Karna aku cemburu

Tak ada insan yang sudi mengajakku

Walau sekedar diam menemaniku

Di setiap malam mingguku yang kelabu

Respon (2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *