Fiksi  

Pertemuan 2

manstaf10

Pertemuan 2
Puisi : Edy Priyatna

Kulihat kau buka jendela sapa mentari pagi
kulihat jelas wajahmu yang cerah
senyummu yang sangat menawan
melegakan hati merindu
melepas sunyi mencekam
menghilangkan dahaga sukma
kulambaikan tangan ikuti jalan pikiran
ketika kau sambut aku bisikkan
bergembiralah hari ini
karena akan rindu di hari nanti
bersukacitalah saat ini
karena akan kita agungkan di masa depan
Lalu ketika kutatap wajahmu
tanpa sadar air matamu telah jatuh ………

Baca juga :  Membuatku Lugu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *