
SAYA teramat bersyukur atas dibukanya rubrik ESAI, inilah rubrik yang membuka kran-kran impianku. Saya berharap banyak dari rubrik ini. Ini pulalah passion- ku. Sungguh mengasyikkan ‘berbenturan’ dengan segala peristiwa ringan-ringan namun ber-anak inspirasi, dus menorehkan kejadian sosbud, politik, seni dan teknologi. Saya berharap. Menulis esai-esai di sini, kelak menjadi BUKU.
Terima kasih -sekali lagi- kepada admin KK yang telah memberiku kesempatan, menuliskan esai-esaiku di sini. Saya akan luangkan waktu untuk terus mengasah kemampuan dan kegemaranku menulis esai seperti yang pernah saya lakukan di sebuah surat kabar di Makassar. Judul esaiku, kala itu adalah “Awalan Di”
Begini alur esaiku itu:
Anakku Eviyanti, diperintahkan gurunya membuat kliping, ia carilah koran-koran baru ataupun bekas yang memersoalkan hal bil hal mengapa perempuan rawan pemerkosaan. Jika itu terjadi, sang perempuanlah yang menanggung akibatnya, sedang sang lelaki masih bebas-bebas, enak-enakan, bisa kemana-mana tanpa beban berat.
Kliping itu, Eviyanti, putriku. Menyerahkan ke saya untuk kunilai sebelum ia membawanya ke sekolahnya untuk sang guru pemberi tugas. Lalu, Evi bertanya kepadaku: “Papa, mengapa perempuan itu selalu berawalan Di?”. Saya bertanya: “Apa maksudmu Nak?”.
Ia menjawab: “Ya awalan Di, diperkosa, dilecehkan, disiuli, dikorbankan, ditekan, dicaci-caci”.
Hem, saya hanya tertegun dan turut merasa bersalah sebagai lelaki.
———–
Dan begitulah esai, walau fiksi namun setia dengan refleksinya
tapi kadangkala para pria tak berdaya,
tekuk lutut disudut kerling wanita..
Itu yang saya tautkan di esai itu.
SABDA ALAM
betul bang admin.. jika pemerkosaan yang diangkat.. maka lelakilah yang menjadi antagonis..penjahat.. tapi bila lelaki yang dipermainkan wanita bagaimana?
salam kenal dari saya
Lelaki dipermainkan wanit
Itu juga masalah 😀
semoga segera terwujud bro dan saya bersedia kok menulis kata pengantarnya hihihi
Yeeeeeeeeeeeeeep Bro
Butuh suppor dan stabilnya IT KK Bro 😀
woke… sipp banget! ikut mendoakan…
Makasih Bung Ve
sippp mas armand…..
Yeeeeeeeeeeeeeeeeeeeep Mommy
Jadi kalau lelaki awalannya Me ya Dos Armand?:-D
Hahahahaha nangkap aja 😀
Maaf,Mas Admin dan teman teman,saya tidak mengikuti dari awal. Tapi sepertinya ada niat untuk menerbitkan buku dari KK? Kalau benar,saya daftar pertama…Mendukung sepenuhnya…dengan jalan ini ,KK akan dikenal dalam lingkup luas.Maaf,sebagai the new comer,saya hanya ikut menyampaikan saran.Salam hangat dan sukses
Saya apresiasi atas visi Bang Tjipta ini,
benar sekali, salah satu cara untuk mempopulerkan blog ini
dengan lahirnya buku atas kumpulan artikel sobat-sobat di sini
Salam Bang, semoga sehat bersama keluarga di Aussie
Pak Tjipta, suatu saat tentu kita akan bisa menerbitkan buku, namun untuk saat ini kami masih menunggu partisipasi ketik’ers semuanya, khususnya anda, agar cukup terkumpul materi artikel yang layak untuk dibukukan.
by the way, terima kasih atas perhatiannya
Salam